Detail Berita

slide-0

Beli Tiket Ferry Sebelum Tiba Di Pelabuhan! 🛳️

15 Desember 2023

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mendukung terciptanya pelabuhan dan penyeberangan yang handal dan berkualitas dengan menerapkan radius pembatasan pembelian tiket ferry online disekitar Pelabuhan.

Penerapan radius batasan pembelian tiket ferry online ini berdasarkan Surat dari Kementerian Perhubungan serta Surat Keputusan Bersama (SKB) Kementerian Perhubungan, Kementerian PUPR, dan Korlantas Polri.

Website & Aplikasi Ferizy akan mendeteksi area aksesibilitas pembelian tiket ferry. Pastikan GPS Location pada perangkat #KawanASDP telah diaktifkan saat hendak melakukan reservasi tiket 😉📍

Area Bebas Pembelian Tiket Ferry

  1. Dari sisi terluar Pelabuhan Merak ke Hotel Pesona Merak (sekitar 4,71 km);
  2. Dari sisi terluar Pelabuhan Bakauheni ke Balai Karantina Pertanian (sekitar 4,24 km);
  3. Dari sisi terluar Pelabuhan Ketapang ke Terminal Sritanjung (sekitar 2,65 km);
  4. Dari sisi terluar Pelabuhan Gilimanuk ke Terminal Kargo Gresik (sekitar 2 km).

Tiket dapat dipesan mulai dari H-60 hingga paling lambat H-1 sebelum keberangkatan. Pastikan data diri #KawanASDP sesuai dengan yang tertera pada E-Tiket!

Ayo pesan tiket ferry di Ferizy, naik Ferry easy!!! 🚢